Thursday, November 7, 2013

Dasar-Dasar Java

a.    Fitur Java
Berdasarkan white paper resmi dari SUN, Java memiliki karakteristik berikut : 
  • Sederhana  Bahasa  pemrograman  Java menggunakan  sintaks mirip  dengan  C++     namun sintaks  pada  Java  telah  banyak  diperbaiki  terutama  menghilangkan penggunaan  pointer  yang  rumit  dan  multiple  inheritance.  Java  juga menggunakan automatic memory allocation dan memory garbage collection. 
  •  Berorientasi Objek Java  mengunakan  pemrograman  berorientasi  objek  yang  membuat  program dapat dibuat  secara modular  dan  dapat  dipergunakan  kembali.  Pemrograman berorientasi  objek  memodelkan  dunia  nyata  kedalam  objek  dan  melakukan interaksi antar objekobjek tersebut.
  • Dapat didistribusi dengan mudah Java dibuat untuk membuat aplikasi terdistribusi secara mudah dengan adanya libraries networking yang terintegrasi pada Java.
  • Interpreter Program  Java  dijalankan menggunakan  interpreter  yaitu  Java  Virtual Machine (JVM). Hal  ini menyebabkan source code  Java yang  telah dikompilasi menjadi Java bytecodes dapat dijalankan pada platform yang berbeda-beda.
  • Robust Java  mempuyai  reliabilitas  yang  tinggi.  Compiler  pada  Java  mempunyai kemampuan  mendeteksi  error  secara  lebih  teliti  dibandingkan  bahasa pemrograman  lain.  Java  mempunyai  runtime-Exception  handling  untuk membantu mengatasi error pada pemrograman.
  • Aman  Sebagai  bahasa  pemrograman  untuk  aplikasi  internet  dan  terdistribusi,  Java memiliki  beberapa  mekanisme  keamanan  untuk  menjaga  aplikasi  tidak digunakan  untuk  merusak  sistem  komputer  yang  menjalankan  aplikasi tersebut.
  • Architecture Neutral Program  Java merupakan  platform  independent.  Program  cukup mempunyai satu  buah  versi  yang  dapat  dijalankan  pada  platform  yang  berbeda  dengan Java Virtual Machine.
  • Portable  Source  code maupun program  Java dapat dengan mudah dibawa  ke platform yang berbeda-beda tanpa harus dikompilasi ulang.
  • Performance Performance  pada  Java  sering  dikatakan  kurang  tinggi.  Namun  performance Java  dapat  ditingkatkan  menggunakan  kompilasi  Java  lain  seperti  buatan Inprise,  Microsoft  ataupun  Symantec  yang  menggunakan  Just  In  Time Compilers (JIT).
  • Multithreaded Java  mempunyai  kemampuan  untuk  membuat  suatu  program  yang  dapat melakukan beberapa pekerjaan secara sekaligus dan simultan.
  •   Dinamis Java didesain untuk dapat dijalankan pada lingkungan yang dinamis. Perubahan pada  suatu  class  dengan  menambahkan  properties  ataupun  method  dapat dilakukan tanpa menggangu program yang menggunakan class tersebut.


b.    Error
Ada  2  macam  error.  Pertama  adalah compile-time error atau yang disebut  juga sebagai syntax error. Kedua adalah runtime errors.

  • Syntax Errors  
Syntax  errors biasanya  terjadi karena  kesalahan penulisan. Mungkin Anda  kekurangan sebuah  perintah  di  Java  atau  lupa  untuk  menulis  tanda  titik-koma  pada  akhir pernyataan. Java mencoba untuk mengisolasi error  tersebut dengan cara menunjukkan baris dari kode dan terlebih dahulu menunjuk karakter yang salah dalam baris tersebut. Bagaimanapun juga, error belum tentu berada pada titik yang ditunjuk.
kesalahan penulisan. Mungkin Anda  kekurangan sebuah  perintah  di  Java  atau  lupa  untuk  menulis  tanda  titik-koma  pada  akhir pernyataan. Java mencoba untuk mengisolasi error  tersebut dengan cara menunjukkan baris dari kode dan terlebih dahulu menunjuk karakter yang salah dalam baris tersebut. Bagaimanapun juga, error belum tentu berada pada titik yang ditunjuk.   Kesalahan  umum  lainnya  adalah  dalam  kapitalisasi,  ejaan,  penggunaan  dari  karakter khusus  yang  tidak  benar,  dan  penghilangan  dari  pemberian  tanda  baca  yang sebenarnya.
Mari  kita  mengambil  contoh,  pada  program  Hello.java,  dimana  dengan  sengaja  kita menghilangkan titik-koma pada akhir pernyataan dan juga mencoba untuk mengetikkan ejaan yang salah pada sebuah perintah. Terlihat pada gambar diatas , ketika ada kesalahan pada syntax program maka netbeans akan memperingatkan kita dengan tanda merah pada kode program yang salah.

  • Run-time Errors  
Run-time error merupakan error yang tidak akan ditampilkan sampai Anda menjalankan program  Anda.  Bahkan  program  yang  dikompilasi  dengan  sukses  dapat menampilkan jawaban  yang  salah  jika  programmer  belum  berpikir  sampai  struktur dan proses  logis dari program tersebut.


Membuat Project Baru  
Langkah 1 : Klik shortcut icon netbeans anda, sehingga akan muncul tampilan seperti gambar  





Langkah 2 : Membuat sebuah project .  Klik  pada  File->New  Project.  Setelah melakukannya, akan  ditampilkan  kotak  dialog  project  yang  baru.  Kemudian  klik  pada Java Application dan klik tombol NEXT.  



 Langkah 3 : isikan nama project lalu FINISH





Lagkah 4 : Menulis program pertama anda. Letakkan kode program anda setelah pernyataan  //TODO code application logic here.



Selesai.... :D

0 comments:

Post a Comment